halaman

Minggu, 09 November 2008

Show diantara ornamen pemilu dan generasi yang memilu(kan).

Kali ini bukan video clip atau grafis, minggu lalu mutumata dapet project pembukaan acara futsal yang memperebutkan piala dari salah satu peserta pemilu nanti, yah orang penting di RI ini lah... Gue bertugas tanggung jawab di multimedia yah sesekali bantu-bantu pas gladi kotor jg. Konsepnya tradisional kontemporean, ada musik dari daerah makasar di kombinasiin sama stomp bojafoo (musik-musik yang dari alat bekas). Ada juga tari Saman dan socer freestyle yah pokonya semua dikemas dalam satu rangkaian show lah lenkap dengan tata cahaya, blocking sampai multimedianya.
Ada kesan yang mendalam dalam project ini bagaiman menempatkan diri di tengah kesemrautan sebuah event (besar), mutumata kaya jadi pihak ketigalah di project ini karena ada pihak (sebut aja agency) A dan ada pihak Panitia (namanya sok-sok di umpetin). Jadi si Panitia kerjasama ke Agency A, nah mutumata dapet dari agency A deh....jadi kebayang repotnya birokrasi itu.
Si Panitia terdiri dari (mungkin) simpatisan partai, orang-orang penting di partainya sampai para anak-anak muda (nah yang ini gue ga tau pasti bagian dari partai atau cuma numpang in frame doang). Masing-masing megang kepentingan dan kendali di situ.
Kadang hal remeh temeh (menurut gue dan temen-temen mutumata) jadi hal yang berpolemik hehehe, entah karena kita yang terlalu menyederhanakan bentuk kehidupan ini atau emang kita memang terbiasa.
Beberapa kali gue bertanya apa ini calon-calon pemimpin gue di negara ini kelak (tentunya dalam hati). Apa kaya gini sebuah embrio di lahirkan? apa iya temen-temen ini yang akan mengenakan ornamen partai kelak di masa datang, memang terlalu dini menilai kredibilitas mereka. Bisa jadi beberapa tahun yang akan datang merekalah yang akan menyederhanakan bentuk gue hahaha.

Tidak ada komentar: